Beranda Dasar Islam Hadits Pekerjaan Apa yang Paling Baik? Ini Jawaban Rasulullah

Pekerjaan Apa yang Paling Baik? Ini Jawaban Rasulullah

22
ilustrasi kerja keras © Pinterest

Pekerjaan apakah yang paling baik dan paling mulia? Melalui empat hadits shahih ini, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam menerangkannya kepada kita.

Dari Sa’id bin Umair dari pamannya, dia berkata,

سُئِلَ رَسُولُ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- أَىُّ الْكَسْبِ أَطْيَبُ قَالَ : عَمَلُ الرَّجُلِ بِيَدِهِ وَكُلُّ بَيْعٍ مَبْرُورٍ

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam ditanya, “Pekerjaan apakah yang paling baik?” Beliau menjawab, “Pekerjaan seseorang dengan tangannya sendiri dan semua pekerjaan yang baik.” (HR. Baihaqi dan Al Hakim; shahih lighairihi)

Dari Khalih, ia berkata,

سُئِلَ النَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ عَنْ أَفْضَلِ الْكَسْبِ فَقَالَ بَيْعٌ مَبْرُورٌ وَعَمَلُ الرَّجُلِ بِيَدِهِ

Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam ditanya tentang pekerjaan yang paling utama. Beliau menjawab, “perniagaan yang baik dan pekerjaan seseorang dengan tangannya sendiri” (HR. Al Bazzar dan Thabrani dalam Al Mu’jam Kabir; shahih lighairihi)

Dari Ibnu Umar, ia berkata,

سُئِلَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَيُّ الْكَسْبِ أَفْضَلُ ؟ قَالَ : عَمَلُ الرَّجُلِ بِيَدِهِ وَكُلُّ بَيْعٍ مَبْرُورٍ

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam ditanya, “Pekerjaan apakah yang paling utama?” Beliau menjawab, “Pekerjaan seseorang dengan tangannya sendiri dan semua perniagaan yang baik.” (HR. Thabrani dalam Al Mu’jam Kabir; shahih)

Dari Rafi’ bin Khadij, ia berkata,

قِيلَ يَا رَسُولَ اللَّهِ أَىُّ الْكَسْبِ أَطْيَبُ قَالَ عَمَلُ الرَّجُلِ بِيَدِهِ وَكُلُّ بَيْعٍ مَبْرُورٍ

Rasulullah ditanya, “Wahai Rasulullah, pekerjaan apakah yang paling baik?” Beliau menjawab, “Pekerjaan seseorang dengan tangannya sendiri dan setiap perniagaan yang baik.” (HR. Ahmad dan Al Bazzar; shahih lighairihi)

Dari keempat hadits tersebut, meskipun kadang Rasulullah ditanya dengan istilah “pekerjaan yang paling baik” dan kadang ditanya dengan istilah “pekerjaan yang paling utama”, ternyata jawaban beliau hampir sama. Yakni pekerjaan seseorang dengan tangannya sendiri dan perniagaan yang baik.

Pekerjaan dengan tangan sendiri maksudnya adalah pekerjaan yang dilakukan seseorang tanpa meminta-minta. Pekerjaan itu bisa berupa profesi sebagai tukang batu, tukang kayu, pandai besi, maupun pekerjaan lainnya. Dalam hadits yang lain dicontohkan pekerjaan seseorang yang mencari kayu bakar. Profesi dokter, arsitek, dan sejenisnya di zaman sekarang juga termasuk dalam hadits ini.

Sedangkan perniagaan yang baik maksudnya adalah perniagaan atau perdagangan yang bersih dari penipuan dan kecurangan. Baik kecurangan timbangan maupun kecurangan dengan menyembunyikan cacatnya barang yang dijual.

Jadi, dalam Islam, pekerjaan apapun baik. Pekerjaan apapun bisa menjadi pekerjaan paling baik. Asalkan halal dan bukan meminta-minta. Baik menjadi karyawan, profesional, pebisnis maupun pengusaha, semua punya peluang yang sama. Masya Allah… indahnya… [Muchlisin BK/bersamadakwah]

*Maraji’: Shahih At-Targhib wa At-Tarhib dan Maktabah Syamilah

22 KOMENTAR

  1. Ente sudah mencampur adukkan Al Qur’an dan hadist agar pembaca bingung. Ente sudah salah kaprah…ikuti saja Al Qur’an dan Hadist yg Shahih. Semoga Allah SWT memberikan rahmat sebelum ajal menjemput. Amin.

  2. Semoga ALLAH senantiasa membukan pikiran anda..Anda sudah salah paham mengenai ISLAM yang KAFFAH..Sebaiknya anda bertanya terlebih dahulu sebelum mengemukakan pendapat..Jadi bisa saling share pengetahuan..Bukan menghakimi..ISLAM itu mudah..tidak pernah mempersulit kaumnya..Tapi kitalah yg mempersulit diri sendiri..

  3. tdk ada hadits shaih yg bertentangan dgn AL QUR’AN
    Klo ada yg ” bertentangan”,sbnrby itu hny pemahaman qt aja yg kurang dalam
    krn ALQUR’AN dan HADITS BERKESINAMBUNGAN SATU SAMA LAIN
    TAK ADA KONTRADIKSI

  4. bnyk pihak menyebut syari’at ISLAM sbg budaya arab,s hg mrk menganggap tdk wajib dikerjakan
    Padahal, semua yg ditulis si alatif sbg “budaya arab” itu tdk dikerjakan oleh org2 arab sblm Rasulullah SAW diutus.
    Dan smw hukum itu ditetapkan oleh khulafa’ur rasyidin saat penaklukan wilayah2,spt rum,persi dll

  5. Kalau kita masih mengikuti tafsiran2 Al Quan di zaman primitif dulu itu, maka umat Islam akan tetap terbelakang dan image Islam tidak memperlihatkan keindahan, kecantikan, dan pradapan yang maju sesuai dengan perkembangan ilmu science dan technologi.

    Yakin ente???
    Yg ente sebut primitif itu yg kaffah kan????
    Bukankah sejarah mencatat ISLAM mencapai jaman kejayaan justru saat kaffah dalam keISLAMannya????? Ingat kejayaan bani abbasiyah dgn baitul hikmahnya???
    Ibnu sina dgn al qanun fi thiib nya, dll
    Sebaiknya ente baca juga donk kesaksian para ilmuwan,spt keith l moore(pakar embriologi),robert guilhem(pakar genetik),tesajen dll.
    Mereka adalah ilmuwan modern yg muallaf setelah mengetahui kesesuaian ISLAM dgn sains
    Justru skg umat ISLAM terbelakang akibat adanya paham2 liberal spt si buta penghina AL QUR’AN itu.
    INGAT, HANYA ISLAM LAH AGAMA YG SESUAI DGN SAINS,KARENA ISLAM BERSUMBER DARI PENCIPTA ALAM SEMESTA

    BUAT PARA PEMBACA, SAYA REKOMENDASIKAN BUKU” BUKU INDUK MUKJIZAT ILMIAH HADIS NABI” TERBITAN ZAMAN. DI SITU DIJELASKAN BETAPA TERBUKTInya KEBENARAN HADITS2 RASULULLAH SAW DARI SEGI SAINS.

    1 HAL YG WAJIB DIINGAT: UMAT ISLAM MULAI MENGALAMI KEMUNDURAN ADALAH KETIKA KITA MENINGGALKAN AGAMA KITA. OK KITA MASIH SHALAT DLL,NAMUN KITA TIDAK MELAKSANAKAN SYARI’AT ISLAM SCR KAFFAH
    SEDANGKAN DULU, DI JAMAN RASULULLAH SAW DAN KHULAFA’URRASYIDIN KITA RAIH KEJAYAAN

    OCEHAN KAUM LIBERAL INI BENAR2 JADI BUMERANG BUAT MEREKA, MEREKA MENUDUH KETERBELAKANGAN UMAT ISLAM ITU KARENA SIKAP”KOLOT”(BACA KOMITMEN KUAT) THD AGAMANYA, PADAHAL JUSTRU GARA2 LIBERALIS LAH UMAT ISLAM SKG TERTINGGAL
    TERBUKTI DGN BUKTI2(BAIK SEJARAH,SAINS DLL) YG MENUNJUKKAN(BI IDZNILLAH) BHW UMAT ISLAM JUSTRU MAJU SAAT BERPEGANG TEGUH PADA AJARAN AGAMANYA

  6. satu lagi, koq si liberal gusdurian ini hanya omong kosong belaka ya????
    Apa dy bisa nunjukin bukti klo hinaannya dy thd syari’at ISLAM itu benar adanya????
    Smw tulisan dy itu hanyalah “hipotesis” yg tdk ada bukti kebenarannya
    Dy mengatakan” kalau kita masih mengikuti tafsiran2 Al Quan di zaman primitif dulu itu, maka umat Islam akan tetap terbelakang dan image Islam tidak memperlihatkan keindahan, kecantikan, dan pradapan yang maju sesuai dengan perkembangan ilmu science dan technologi”
    padahal sejarah mencatat justru masa kegemilangan ISLAM dan Muslim ialah saat syari’at ISLAM ditegakkan scr kaffah
    Apa dy tdk tw klo anglikan dan vatikan merekomendasikan agar syari’at ISLAM ditegakkan????

    Dan bukankah saat ini, peradaban barat yg mrk elu2kan itu, yg mrk tuhan kan itu, yg mereka jadikan tolok ukur benar/salah itu kini sedang dlm masa kehancuran???? Bukankah barat yg melakukan smw hal yg dy agung2kan itu sedang mengalami senja kala peradaban????
    INGAT: SAAT INI BARAT MENGALAMI KRISIS MULTI DIMENSI akibat sistem riba(ekonomi), krisis moral(akhlak), tdk ada figur ibu dlm keluarga,yg ada hanyalah 2 org”ayah”(kesetaraan gender), narkoba(khamr), HIV/AIDS(pergaulan bebas serta kebebasan wanita dlm berhub dgn laki2,misal jabat tangan,ciuman,bahkan ML)

    NAH, BUKANKAH JUSTRU HAL2 YG MRK ANGGAP BAIK DAN MODERN SERTA HARUS DILAKUKAN DI JAMAN SKG INI ADALAH BIANG KEROK HANCURNYA PERADABAN.

    SIAP2 YA KALIAN(LIBERALIS) MENUNGGU KEHANCURAN BARAT DGN LIBERALISMEnya
    TUNGGU LAH KEBANGKITAN ISLAM DGN SYARI’AT ALLAH SWT DAN SUNNAH RASULULLAH SAW YG KALIAN TUDUH SBG”BUDAYA ARAB”, NAMUN TAK PERNAH DILAKUKAN ORG2 ARAB SBLM DATANGNYA RASULULLAH SAW ITU.

    ALLAHU AKBAR!!!!
    SYARI’AT ISLAM MEMANG OK!!!!!

  7. Merka kaum liberal maju karena meninggalkan kitab kitab yang telah dipalsukan oleh mereka sendiri sedangkan kita mundur karena meninggalkan Alqur’an dan sunah sunah Baginda Rasul.., oleh karena itu jika ummat Islam ingin maju maka berpegang teguhlah dengannya..

  8. Begitu tegas penyampaian dari ABU WARDAH beliau bagaikan Omarbinkhattab yng sangat tegas dalam setiap penyampainnya
    wahai ALATIF bertobatlah engkau sebelum azab menghampirimu,ingat ALLAH maha kuasa atas segala sesuatu dan ALLAH maha tau segala isi hati
    ALLAHHUAKBAR ! LAILAHHAILLAULLAH ?

  9. Kayanya latif udah nyampur adukkan ajaran islam dengan nasrani. Kamu belajar dimana? Sama siapa? Gurunya siapa? Dalil yang kamu baca sumbernya dari mana? Yang ngarang siapa? Berpegalah dengan Al-Qur’an karna orang jaman sekarang membnarkan yang batil. Astaghfirullah….semoga kita selalu di beri jalan yang lurus menuju surga Allah. Amin

  10. Assalamualaikum..astagfirullah ALATIF astagfirullah..astagfirullah.. semoga Allah mengampuni dosa mu.. aamiin cepatlah bertaubat sblum hari itu tiba astagfirullah .

  11. Pekerjaan yang baik dan berkah adalah pekerjaan yang mendekatkan kita kepada Allah SWT…
    ketika sedang bekerja lalu Allah memanggil Hayya ‘alash Sholāh, segera tinggalkan pekerjaan segera wudhu lalu kemesjid…
    inilah pekerjaan yang berkah dan baik

  12. Assalamu’alaikum.wr.wb.
    Kalau profesi sebagai seorang film maker/music video director halal atau haram? Sedangkan, banyak yang mengatakan musik haram dan hampir setiap film/video menggunakan musik.

    Kemudian bagaimana pekerjaan sebagai seorang desainer grafis atau membuat media iklan cetak seperti poster, brosur, company profile, kartu nama, dsb? Apakah haram?

    Mohon direspon. Nuwun.
    Wassalamu’alaikum wr.wb.

  13. Maaf bang alatif…
    Engkau pengikut sunnah rasul atau pengikut sunnah gusdur…
    Janganlah engkau mencelah sebaik baiknya makhluk, makhluk yang baik adalah saling menghagai
    Bolelah pendapatmu demikian namun jangan engkau mencelah dengan mengatakan menjauhi hadits2 dan sunnah rasul.
    Engkau siapa?.. Dengan berani mngatakan yang demikian. Jika engkau salah satu dari wahyu yang di turunkan allah wahyu apa yang di turunkan kpada engkau sehinggah engkau menyuruh menjauhi hadits2 dan sunnah rasulullah?

  14. Saya sdg dihadapi pilihan dlm pkrjaan. Plihan yg prtma krja di pmrintahan tp byk mudharatnya dan dgn gaji yg jauh dikatakan cukup. Krna sya sdh bklrga dan pnya ank 2 smpai skrg blm pnya rmh. Lalu plhn yg kdua krja di prshaan kristen tp tdk ad mdharatnya. Gaji 2x lipat. Ank sya bs sklh dan saya jg bisa menabung utk bgun rmh. Mhon bantuan kwn2 y.

  15. Mohon ijin bang alatif..pola pikir ente kebablasan dan cenderung mengidolakan..dunia ini fana dan banyak tipu daya yg sengaja diciptakan dgn berbagai media dan sarana informatika untuk mempengaruhi iman dan ketaqwaan kita sebagai seorang muslim..ente ga usah takut dan galau dgn gejolak kehidupan dan peradaban dunia..karena pada akhirnya kebenaran yg diberi kuasa oleh ALLAH SWT lah yg akan membuka tabir gelap kehidupan manusia pada akhir zaman..dajjal blum muncul tapi otaknya udh banyak merasuki manusia bang alatif..TETAPLAH BERPEGANG TEGUH PADA AL QUR’AN DAN SUNNAH RASULULLAH MUHAMMAD SAW…INSHAA ALLAH BANG ALATIF NGGAK BAKAL SESAT DUNIA DAN AKHIRAT…AMIIN YAA ROBBAL ‘AALAMIIIN…

SILAHKAN BERI TANGGAPAN mohon perhatikan kesopanan

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.