Banyak orang yang meninggal dalam kondisi matanya terbuka. Pada kondisi demikian, sunnah bagi orang yang hidup adalah memejamkan mata mayit. Juga sunnah baginya membaca doa memejamkan mata mayit.
Dalam Shahih Muslim, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam masuk ke dalam rumah Abu Salamah radhiyallahu ‘anhu. Saat itu, Abu Salamah meninggal dengan mata terbuka. Rasulullah pun memejamkan mata Abu Salamah seraya bersabda, “Sesungguhnya apabila ruh dicabut, pandangan mata mengikutinya.”
Lalu Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam mendoakan Abu Salamah. Doa inilah yang kemudian menjadi salah satu doa setelah memejamkan mata mayit.
Doa Setelah Memejamkan Mata Mayit
Berikut ini doa setelah memejamkan mata mayit dalam bahasa Arab, tulisan Latin, dan artinya:
اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِ… وَارْفَعْ دَرَجَتَهُ فِى الْمَهْدِيِّينَ وَاخْلُفْهُ فِى عَقِبِهِ فِى الْغَابِرِينَ وَاغْفِرْ لَنَا وَلَهُ يَا رَبَّ الْعَالَمِينَ وَافْسَحْ لَهُ فِى قَبْرِهِ وَنَوِّرْ لَهُ فِيهِ
(Alloohummaghfir li…[sebut nama mayit] warfa’ darojatahu filmahdiyyiina wakhlufhu fii ‘aqibihii fil ghoobiriina waghfirlanaa walahu yaa robbal ‘aalamiin wafsah lahu fii qobrihii wa nawwir lahuu fiih)
Artinya:
Ya Allah, ampunilah … [sebut nama mayit], tinggikan derajatnya di kalangan orang-orang yang mendapat petunjuk. Berilah penggantinya untuk para keluarga yang ia tinggalkan, ampunilah kami dan dia wahai Tuhan semesta alam. Lapangkanlah kuburnya dan berilah cahaya di dalam kuburnya.
Keterangan:
Doa ini bersumber dari hadits shahih riwayat Imam Muslim.
Baca juga: Doa Setelah Wudhu
Doa Memejamkan Mata Mayit dan Artinya
Ada doa lain yang lebih pendek. Imam Nawawi mencantumkannya dalam Al Adzkar.
بِسْمِ اللَّهِ وَعَلَى مِلَّةِ رَسُولِ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم
(Bismillah wa ‘ala millati rosuulillaahi shallalloohu ‘alaihi wasallam)
Artinya:
Dengan menyebut nama Allah serta berada di atas agama Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam.
Keterangan:
Doa ini bersumber dari hadits shahih riwayat Imam Baihaqi.
Baca juga: Doa Sholat Jenazah
Kumpulan Doa Lainnya
Islam adalah agama yang syamil mutakamil. Sempurna dan menyeluruh. Islam agama yang sempurna untuk umat manusia sejak masa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam hingga kiamat tiba. Selain itu, ajaran Islam juga menyeluruh meliputi seluruh segi kehidupan.
Karenanya, tidak ada satu bidang pun kecuali Islam memiliki tuntunan baik yang bersifat umum maupun khusus. Terkadang global dan terkadang sangat detail. Dan hampir semua aktivitas manusia ada tuntunan doanya, termasuk doa memejamkan mata mayit ini.
Untuk doa-doa lainnya, silakan baca di Kumpulan Doa. Wallahu a’lam bish shawab. [NF/BDN]